10 Cara Inspiratif Mendaur ulang (Upcycling) Barang Bekas
Di sudut rumah Anda mungkin tersimpan barang-barang yang tidak terpakai lagi. Kenapa tidak Anda daur ulang saja? Anda mungkin berpikir bahwa daur ulang itu repot sehingga lebih memilih untuk langsung membuang barang tersebut. Tetapi tahukah Anda, daur ulang juga bisa menghemat uang? Lanjutkan membaca untuk mengetahui lebih banyak. Daur ulang merupakan istilah yang digunakan untuk mengolah "sampah" atau barang tidak terpakai menjadi sesuatu yang berguna. Istilah ini sering disebut upcycling. Istilah ini muncul pada tahun 1990 dengan menggabungkan kata up dan recycle. Manfaat dari melakukan daur ulang adalah untuk mengurangi sampah dan menggunakan kembali barang yang tidak Anda gunakan. Berikut adalah ide daur ulang:
1. Rak Buku dari Tangga Kayu
2. Lego sebagai Gantungan Kunci
Jika anak Anda sudah tidak memainkan Lego-nya maka Anda bisa menggunakannya sebagai gantungan kunci. Ambil Lego yang lebar dan tempelkan ke dinding. Kemudian ambil Lego yang lebih kecil, lubangi bagian bawahnya dan masukkan kait kunci ke dalamnya. Voila, Anda bisa menempelkan langsung kunci
3. Kotak Perkakas menjadi Pot Bunga.
UC Onliners bisa membuat kotak perkakas yang sudah lama tidak digunakan menjadi wadah untuk menanam. Bersihkan terlebih dahulu kotak perkakas kemudian isi setiap sekat dengan tanah yang gembur dan tambahkan benih. Anda bisa meletakkan pot bunga Anda di pinggir jendela sebagai hiasan.4. Tutup Botol menjadi Lilin Mini.
Jika Anda memiliki tutup botol soda, jangan langsung Anda buang. Ambil sebatang lilin kemudian lelehkan. Setelah meleleh segera tuangkan cairan lilin kedalam tutup botol. Jangan lupa tambahkan potongan sumbu ditengah-tengah. Tunggu semalaman agar cairan mengeras menjadi lilin.
5. Mason Jar menjadi Gelas atau Vas
Beberapa waktu belakangan ini, Mason Jar menjadi hal menarik untuk didaur ulang. Mason Jar merupakan toples kaca. Dengan mason jar, Anda bisa membuat gelas vintage ala cafe. Anda juga bisa membuat vas bunga dengan mengisi jar dengan sedikit air dan menambahkan bunga segar.
6. Tempat Lensa Kontak sebagai Tempat Krim.
Anda yang menggunakan lensa kontak mungkin memiliki banyak tempat lensa kontak yang tidak dipakai. Anda juga bisa mengunakannya lagi sebagai tempat krim selama perjalanan (travelling). Anda tinggal memberi label pada tutupnya untuk membedakan krim yang satu dan lainnya.
7. Kotak CD untuk Menyimpan Kabel.
Kotak CD yang sudah kosong mungkin terlihat tidak berguna lagi. Namun, Anda bisa membuatnya menjadi tempat penyimpanan kabel. Pada bagian tengah kotak CD terdapat tiang yang dapat Anda gunakan untuk menggulung kabel. Setelah tergulung rapi Anda bisa menutup kotak dan menyimpannya.
8. Kaleng Kosong untuk Menyimpan Alat Tulis.
Apabila Anda memiliki banyak kaleng kosong di rumah Anda bisa menggunakannya kembali sebagai tempat penyimpanan alat tulis. Anda bisa membersihkan label pada kaleng dengan menggunakan cuka (agar tidak tersisa lem) dan bersihkan sisa produk. Anda dapat mengecatnya kembali sehingga lebih menarik. Simpan alat tulis Anda di dalam kaleng.9. Rol Tisu menjadi Tempat Penyimpanan Kabel.
Kabel selalu menjadi hal yang sangat rumit untuk disimpan. Selain menggunakan Kotak CD bekas, Anda juga bisa menggunakan Rol Tisu untuk menyimpan kabel. Cukup gulung kabel dan masukkan ke lubang di Rol Tisu. Anda tidak perlu repot-repot mengatur kabel-kabel Anda lagi.
10. Box Sereal untuk Menyimpan Majalah.
Anda mungkin memiliki setumpuk majalah dan bingung mau menyimpannya dimana. Anda bisa menggunakan box sereal atau box apa saja. Potong bagian atas box dan sebagian bagian samping box. Bungkus box dengan kertas kado atau kertas menghias lainnya sehingga terlihat lebih menarik. Demikian UC Onliners tips untuk daur ulang. Ada kutipan dari Ir. Ciputra yaitu "Ubahlah sampah menjadi Emas". Jadi Anda harus selalu melakukan daur ulang. Salam Entrepreneur.
Sumber:
- http://twistedsifter.com/2012/06/creative-ways-to-repurpose-reuse-and-upcycle-old-things/
- http://alamedacountyindustries.com/upcycling/
- http://www.viralnova.com/upcycled-products/
- http://www.pinterest.com/pin/182677328610023225/
- http://twistedsifter.com/2012/06/creative-ways-to-repurpose-reuse-and-upcycle-old-things/
- http://ciputrauceo.net/blog/2014/6/4/10-cara-daur-ulang-upcycling-barang-bekas